Rabu, 29 Januari 2014

Contoh Pendahuluan Laporan Prakerin Teknik Otomotif


BAB I

PENDAHULUAN

A.   Latar Belakang
Di zaman yang semakin maju dan modern ini, perkembangan technologi juga semakin berkembang. Hal ini di buktikan oleh banyaknya produk yang di hasilkan, salah satunya ada di bidang otomotif. Dengan semakin banyaknya populasi kendaraan maka semakin besar pula peluang jasa perawatan dan perbaikan kendaraan di bengkel karena pemilik mobil tidak sepenuhnya bisa menangani mesin dan kelengkapan mobil tersebut.
Belajar di dunia usaha/industri merupakan bagian pendidikan sistem ganda. Pelajaran di sekolah dan latihan kerja di dunia industri telah di susun sedemikian rupa sehingga saling terkait, mendukung dan terpadu. Keduanya tidak dapat di pisahkan.
Praktik  kerja industri merupakan program terpadu yakni belajar dan bekerja pada situasi sebenarnya dan bertujuan untuk mencapai keahlian dan sikap kerja provisional. Sehingga dengan praktik kerja industri di harapkan iklim kerja di dunia industri dapat di adaptasi oleh siswa.


B.   Tujuan Praktek Kerja Industri
Praktek kerja industri mempunyai tujuan sebagai berikut :

1.    Memberikan pengalaman kerja yang sebenarnya kepada siswa.
2.    Membentuk sikap kerja yang professional bagi siswa.
3.    Menambah ilmu pengetahuan dan technologi dari dunia usaha/industri.
4.    Meningkatkan pengenalan siswa pada aspek-aspek usaha.
5.    Meningkatkan kedisiplinan dan tanggung jawab dalam menyelesaikan pekerjaan.
6.    Mendapatkan kepercayaan untuk merawat kendaraan milik orang yang kita kenal.
7.    Meningkatkan skill dan terampil dalam mengerjakan pekerjaan.
8.    Memenuhi syarat untuk mengikuti ujian akhir sekolah.


C.   Manfaat Praktek Kerja Industri

1.    Mengetahui sistematika dalam mengolah suatu industri/perusahaan.
2.    Mengetahui bagaimana cara untuk mengolah suatu industri/perusahaan.
3.    Mengetahui bagaimana cara seseorang teknisi dalam bekerja di industri/perusahaan.
4.    Mengetahui dunia kerja dalam suatu industri/perusahaan.
5.    Merasakan bagai mana cara seseorang dalam melakukan pekerjaan di suatu industri/perusahaan.
6.    Dapat membentuk prilaku pengembangan potensi diri sebgai berikut :


a.    Disiplin

Dunia usaha mempunyai aturan – aturan dalam melaksanakan pekerjaan setiap harinya. Tujuan di terapkan aturan tersebut adalah untuk mengatur pelaksanaan pekerjaan dan menjaga keamanan karyawan. Semua karyawan harus mematuhinya, begitu juga dengan siswa yang sedang melaksanakan praktik kerja industri.

b.    Kerjasama

Ada banyak tenaga yang terlibat dalam proses produksi dan akan di jumpai kesulitan kesulitan maka perlu kerja sama yang baik dan saling membantu sebagai team work yang baik. Sehingga tercipta iklim kerja yang kondusift.

c.    Inisiatif

Inisiatif merupakan suatu kesadaran untuk melaksanakan tugas, langkah-langkah,pekerjaan tanpa perintah (prakarsa sendiri). Pada praktik nantinya tidak selamanya siswa di bimbing dan di awasi karena kesibukan pembimbing industri. Maka siswa dapat menangani pekerjaan tersebut dengan bekal pendidikan dan latihan selama di sekolah sesuai prosedur yang telah di tentukan.

d.    Tanggung jawab

Tanggung jawab artinya melaksanakan pekerjaan dengan baik dan benar sehingga menghasilkan produk yang berkualitas sesuai standar produksi. Tanggung jawab tidak hanya di berikan kepada karyawan tetapi juga pada siswa yang melakukan praktik kerja industri. Orientasi dunia usaha adalah profit/keuntungan maka kerjakan tugas dengan sungguh – sungguh dan hindari bekerja dengan bergurau.

e.    Kebersihan

Bersih itu sehat, Bersih itu indah, Bersih itu nyaman. Kebersihan juga merupakan bagian dari kesehatan dan keselamatan kerja, sehingga akan mempengaruhi proses dan akan meningkatkan kualitas hasil kerja.

f.     Bertanya bila mengalami kesulitan

Bila dalam menjalankan pekerjaan yang di berikan mengalami kesulitan maka bertanyalah. Bertanya merupakan sifat kehati – hatian agar terhindar dalam kesalahan fatal.

g.    Kreatif mencari informasi

Timbalah ilmu pengetahuan sebanyak – banyaknyadari industri. Karena industri merupakan tempat berkembangnya teknologi. Banyak alat – alat atau mesin yang tidak dapat di jumpai di sekolah, untuk itu kuasailah teknologi terbaru yang di terapkan di industri sampai batas – batas yang di perbolehkan. Semakin banyak mendapat ilmu dan pengalaman semakin berkualitas latihan kerja yang anda lakukan.


h.    Bekerjalah/berlatih dengan hati – hati

Berhati – hati saat melakukan pekerjaan di industri. Perhatikan keselamatan kerja diri anda sendiri, orang lain dan lingkungan kerja anda. Gunakan keselamatan kerja yang di anjurkan serta patuhilah peringatan – peringatan yang ada. Kecelakaan yang terjadi akan menyebabkan keruguan bagi industri dan diri anda sendiri.

This Is The Oldest Page


EmoticonEmoticon